banner 468x60

Prodi di FIP UNG Ditargetkan Capai 100 Persen Akreditasi A

READ.ID – Program Studi (Prodi) di Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) ditargetkan mencapai Akreditasi A dan Akreditasi Internasional.

“Di tahun 2021 FIP masih berkomitmen besar mendukung kemajuan dan perkembangan UNG sesuai visi Unggul dan Berdaya Saing, salah satunya dengan mewujudkan 100 persen prodi Akreditasi A di lingkungan FIP,” ungkap Dekan FIP Dr. Arwildayanto.

Dari total 5 prodi saat ini 4 prodi sudah terakreditasi A, sehingga tinggal tersisa 1 prodi yakni PAUD yang masih terakreditasi B. Sehinga, di tahun ini kata Arwil, FIP akan fokus menggodok Prodi PAUD dalam mencatatkan akreditasi terbaik sehingga 100 persen Akreditasi A di FIP bisa diwujudkan.

“Di tahun 2020 kemarin meskipun dalam kondisi pandemi Covid-19, FIP sukses mengukir 2 prodi terakreditasi A. Saat ini tersisa 1 Prodi lagi, yakni Prodi PAUD yang akan kita persiapkan dalam meraih akreditasi tersebut,” jelasnya.

Selain fokus dalam capaian 100 persen Prodi terakreditasi A, FIP kata Arwil juga punya target besar dengan berupaya mencatatkan salah satu prodi yang saat ini terakreditasi A untuk dapat mencatatkan Akreditasi Internasional.

(SAS/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60