banner 468x60

Fory Serahkan Bantuan Mesin Jahit Ke Warga Dunggala

Bantuan Mesin Jahit
READ.ID - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga ( TP- PKK), Kabupaten Gorontalo, Fory Naway menyerahkan bantuan9 unit mesin jahit kepada warga Desa Dunggala, Kecamatan Batudaa.

READ.ID – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga ( TP- PKK), Kabupaten Gorontalo, Fory Naway menyerahkan bantuan 9 unit mesin jahit kepada warga Desa Dunggala, Kecamatan Batudaa.

Penyerahan bantuan itu diberikan disela-disela pelaksanaan monitoring dan evaluasi ( Monev), program PKK desa Dunggala, Senin (24/2).

Bantuan itu dikhusukan kepada warga sebagai kelompok perempuan yang berkutat pada bidang menjahit.

Penyerahan mesin jahit itu turut disaksikan camat Batudaa Fadli Poha dan kepala desa Dunggala Moh. Ali Hippy.

Moh. Ali Hippy mengatakan, bantuan merupakan bentuk kepedulian pemerintah Kabupaten Gorontalo dan pemerintah desa dunggala untuk peningkatan usaha warga. Mesin jahit sendiri bersumber dari dana desa.

“Ya ini merupakan sumber dana desa tahun 2019 ” Kata Kades Moh. Ali.

Sementara itu, Ketua TP -PKK Fory Naway berharap mesin jahit itu agar dimanfaatkan dengan baik. Ia berharap bantuan tersebut dapat meningkatkan pendapatan ekonomi demi kesejahteraan keluarga.

“Usaha ini harus dikembangkan. Kalau sudah berkembang kabari ke saya dan saya akan pesan baju jahitaannya,” pungkas Fory. (Adv/RL/Read)

Baca berita kami lainnya di

banner 468x60